GridStar.ID - Rupanya peran Aldebaran di Sinetron Ikatan Cinta seharusnya diperankan oleh Rizky Billar.
Sayangnya, proyek dengan Amanda Manopo itu ditolak kekasih Lesty Kejora dengan alasan pekerjaan lain.
Billar mengungkapkan bahwa seharusnya dirinya memerankan tokoh Aldebaran dalam Sinetron Ikatan Cinta.
Diketahui, pemeran Aldebaran dalam sinetron Ikatan Cinta adalah Arya Saloka.
Aldebaran sendiri merupakan tokoh yang sangat populer dalam sinetron tersebut.
Namun, ternyata sosok Aldebaran dalam sinetron Ikatan Cinta seharusnya diperankan oleh Rizky Billar.
Hal ini disampaikan langsung oleh Rizky Billar saat berbincang dengan Reymon Knuliqh melalui vlog, yang diunggah pada Minggu 25 April 2021 lalu.
Menurut Rizky Billar, ia baru mengetahui hal tersebut setelah ia menelpon salah satu petinggin MNC Pictures sebagai PH sinetron Ikatan Cinta.
Ia mengaku, bahwa dirinya ingin mengucapkan selamat atas kesuksesan sinetron Ikatan Cinta.
Rizky Billar justru terkejut saat diberi tahu bahwa peran Aldebaran di sinetron Ikatan Cinta seharusnya dimainkan olehnya.