"Terima kasih Umi, lagi belajar nih Umi," ujar Aurel.
"Wah, bagus itu, bagus," imbuh umi Gen Halilintar.
Mneurut umi Gen Halilintar, bulan Ramadhan adalah waktunya untuk mendekatkan diri pada Sang Pencipta.
"Apalagi ini sudah bulan Ramadhan, waktu yang paling bagus untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT," papar umi Gen Halilintar.
"Karena waktu bulan Ramadhan itu, setan diikat, kemudian banyak fasilitas dari Allah. Kita bisa berpuasa, menahan hawa nafsu, pintu langit dibuka, setan dibelenggu. Pintu neraka ditutup, pintu surga dibuka.
Jadi ini waktu yang tepat untuk mendekatkan diri kepada Allah," tambahnya.
Umi Gen pun mengingatkan Atta Halilintar untuk selalu mengarkan Aurel kepada hal-hal kebaikan.
"Bersyukur, bang Attanya harus selalu membimbing ke jalan yang benar, oke?" ucap ibunda meminta janji pada Atta.
"Iya umi, doakan terus," jawab Atta Halilintar.