Selain itu, sang vokalis juga berharap Chacha mendapatkan rehabilitasi.
"Gue minta doanya saja, kalau bisa dukung Chacha harus direhabilitasi kan gitu.
Dia pakai kan, bukan dukung dia masuk penjara," imbuhnya.
Pria yang akrab disapa Babang Tamvan ini juga meminta masyarakat tak menghujat mantan istrinya.
Chacha telah menyesali perbuatannya dan mengaku barang bukti tersebut bukanlah miliknya.
"Ya sudah sih dia nyesel, dia ngomonglah barang itu bukan punya dia. Dia cuma pakai doang," tandasnya. (*)