Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Gelombang Tinggi Terjadi di Manado Hingga Masuk ke Pusat Perbelanjaan, BMKG Beri Peringatan Mengenai Angin Kencang Beberapa Hari ke Depan

Hinggar - Senin, 18 Januari 2021 | 10:02
Air laut yang naik ke permukaan di Manado
tangkap layar Twitter

Air laut yang naik ke permukaan di Manado

GridStar.ID - Beberapa daerah di tanah air kembali mengalami bencana alam.

Kali ini kota Manado diterjang gelombang tinggi hingga menyebabkan banjir rob.

Bahkan air dari pantai mencapai beberapa pusat perbelanjaan.

Baca Juga: Ramalan 2021, Ahli Tarot Ini Sebut akan Ada Benda dari Langit Jatuh ke Bumi hingga Muncul Air dan Lumpur dari dalam Tanah: Hati-Hati Jangan Main di Pantai!

Peristiwa itu terjadi pada Minggu (17/01) di Pantai Manado.

Menurut Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), penyebab tingginya gelombang laut ini karena pengaruh angin kencang.

Diketahui gelombang tinggi tersebut naik ke permukaan hingga mencapai di Manado Town Square (Mantos).

Baca Juga: Bukan Bermaksud Dahului Takdir, Roy Kiyoshi Sampaikan Firasat Ramalan 2021 yang Buat Khawatir Soal Gelombang Tinggi Mirip Tsunami, Sang Anak Indigo Tak Kuasa Dengar Teriakan: Tolong Ada Air

"Ditambah gelombang laut yang tinggi sehingga gelombang yang datang ke bibir pantai akan lebih signifikan dan terbawa ke tepi pantai," kata Koordinator Operasional Stasiun Meteorologi Sam Ratulangi Manado, Ben Arther Molle.

Terkait hal tersebut, warga pun diminta waspada karena potensi angin kencang masih bisa terjadi di beberapa hari ke depan.

Saat peristiwa terjadi, ombak pantai dilaporkan membawa material kerikil dengan ketinggian mencapai 3,4 meter.

Baca Juga: Hati-Hati Banjir, BMKG Prediksi Musim Hujan Bakal Berlangsung hingga Mei 2021

Air laut sampai menggenangi badan jalan karena kejadian tersebut.

BMKG juga mengatakan potensi gelombang tinggi akan terjadi dua hari ke depan pada Senin (18/01) dan Selasa (19/01).

Gelombang tinggi 2,5 hingga 4 meter juga berpotensi terjadi di lima wilayah di Sulawesi Utara.

Baca Juga: Bukan Mau Mendahului Takdir, Mbak You Terawang Gonjang-Ganjing Bencana Alam Tahun 2021, Tanah Ambles hingga Bisa Tenggelamkan Suatu Daerah Bakal Terjadi, Ada Apa?

"Yakni laut Sulawesi bagian timur, perairan Kepulauan Sangihe, perairan Kepulauan Talaud, sebelah barat perairan Kepulauan Sitaro, dan laut Maluku bagian utara," ujar Koordinator Bidang Observasi dan Informasi BMKG Stasiun Meteorologi Maritim Bitung, Ricky Daniel Aror. (*)

Source :Kompas.com

Editor : Grid Star

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x