GridStar.ID - Drama Korea Mr. Queen sudah menjadi sorotan sejak awal penayangannya.
Bahkan drama tersebut mendapatkan rating yang tinggi di tayangan perdananya.
Namun, drama komedi fantasi sejarah ini malah mendapatkan kritik dari beberapa orang.
Drama ini diadaptas dari novel China karya Xian Chen.
Seorang warganet menuduh penulis novel ini bersikap rasis pada orang Korea.
Kontroversi lain yan menjadi perdebatan mengenai Catatan Sejarah Dinasti Joseon yang disebut sebagai 'jirashi' atau tabloid yang masih berisi rumor dan spekulasi.
Padahal Catatan Sejarah Dinasti Joseon sendiri telah ditetapkan menjadi harta nasional ke-151 Korea.
Catatan yang terdiri dari 1.893 volume ini juga masuk dalam daftar UNESCO.
Terkait dengan kontroversi yang terjadi, tim produksi drama Mr. Queen akhirnya merilis pernyataan resminya pada Selasa (15/12):