Baca Juga: Berita Kpop: Nancy MOMOLAND Jalani Karantina Mandiri Usai Tes Covid-19
"Saya berpikir, akan bagus untuk punya sesuatu yang resmi untuk menunjukkan pada penggemar jadwal saya dan apa yang saya kerjakan baru-baru ini, jadi saya memintanya.
Sehingga dibanding mengunggah materi dan hal lain di Instagram pribadi saya, terkadang saya pikir akan bagus untuk punya ruang lain," kata YoonA, dikutip dari akun YouTubenya, Sabtu (28/11/2020).
Keinginan itu berawal dari saat YoonA mengunggah video cover dance atau saat menerima penghargaan di akun Instagram pribadinya. Kemudian video tersebut diunggah ulang ke YouTube.
Sehingga dia berpikir akan lebih baik jika dia juga memiliki akun YouTube, dan Instagram terpisah dari akun pribadinya. (*)