GridStar.ID - Membeli barang secara online memang lebih ringkas, simpel, dan mudah.
Namun, metode pembelian tersebut juga memiliki sejumlah kekurangan dibandingkan membeli barang secara langsung.
Learn more Sejumlah kekurangan tersebut seperti ukuran dan bentuk yang tidak pas, atau bahkan risiko desain yang berbeda jauh dengan foto yang ditampilkan.
Salah satu orang yang menanggung konsekuensi risiko dari berbelanja online adalah seorang calon pengantin wanita bernama Meaghan Taylor sebagaimana dilansir dari Mirror, Kamis (8/10/2020).
Taylor awalnya tergiur oleh salah satu unggahan gaun pengantin yang menurutnya menakjubkan namun dibanderol dengan harga miring yakni 60 pound sterling atau Rp 1,1 juta.
Dia akhirnya membeli gaun tersebut.
Namun ketika gaun itu sampai di rumah dan dicobanya, betapa terkejutnya Taylor bahwa gaun tersebut sama sekali berbeda dengan foto diunggah.
Wanita berusia 23 tahun terdebut mengaku gaun yang dia beli tidak bisa menutupi seluruh tubuhnya sepertu foto unggahan produk tersebut.