GridStar.ID - Tidak semudah membalikkan telapak tangan, wabah covid-19 masih akan punya dampak besar.
Wabah yang sudah terjadi selama hampir setahun di seluruh dunia ini membuat tatanan ekonomi negara-negara jatuh ke jurang resesi.
Tak hanya itu, jumlah kematian akibat wabah juga terbukti mengkhatirkan.
Kini, penemuan vaksin covid-19 pun terus digenjot.
Sekelompok ilmuwan terkemuka memperingatkan keberadaan vaksin virus corona tidak akan mengembalikan kehidupan normal dalam waktu enam bulan, bahkan vaksin yang efektif sekali pun.
Vaksin sering dianggap sebagai sesuatu yang akan mengakhiri pandemi virus corona.
Tapi, dilansir BBC pada Jumat (2/10/2020), sebuah laporan dari para peneliti yang dihimpun Royal Society menjelaskan tetap diperlukan sikap realistis mengenai apa yang dapat dicapai oleh vaksin dan terkait dengan waktunya.
Para ilmuwan menilai, perlu untuk mengurangi pembatasan secara bertahap, mengingat peluncuran vaksin membutuhkan waktu hingga satu tahun.
Lebih dari 200 vaksin virus corona kini tengah dikembangkan oleh para peneliti di seluruh dunia.