Maia mengatakan bahwa pernikahannya saat itu tak mendapatkan restu dari ayah dan ibunya.
Akhirnya pernikahan yang dijalaninya saat itu berujung perpisahan.
"Ini waktu gue nikah sama bapaknya anak-anak, itu gue gak dapet restu ibu gue sendiri. Walaupun yang nikahin bapak gue ya," cerita Maia.
"Tapi tetep sah kan, karena bapaknya yang nikahin?" tanya Atta takjub.
"Tapi sebenarnya dalam hati mereka gak restu. Gue tabrak. Dan akhirnya, hasil endingnya adalah berantakan. Ya dong? Maaf ya anak-anak. Tapi tetep jadi, bahwa restu ibu tuh penting banget," kata Maia.
Maia kemudian kembali bertanya mengenai usaha yang dilakukan Atta untuk mendekati Krisdayanti.
"Kita telepon aja deh Aurelnya deh biar bunda nanya langsung deh," ujar Atta sambil mengeluarkan ponsel.
"Handphone gue mana, kita telepon Mimi langsung deh!" tantang Maia tak mau kalah. (*)