GridStar.ID-Tentu tidak mudah diberikan mandat untuk memimpin sebuah Negeri.
Namun, Presiden kita, Joko Widodo telah menjalaninya hampir 7 tahun lamanya.
Selama 7 tahun berkuasa, tahukah kamu berapa kekayaan yang berhasil dikumpulkan Presiden Joko Widodo (Jokowi)?
Dilansir dari LHKPN KPK harta Jokowi tembus Rp 54 miliar setelah 7 tahun berkuasa.
Total kekayaan Jokowi mulai dari tanah, bangunan hingga kendaraan serta jumlah hutang.
Diketahui, Jokowi sudah dua kali terpilih untuk memimpin Indonesia.
Di periode pertama (2014-2019), Jokowi didampingi Jusuf Kalla sebagai wakil presiden.
Sementara di periode kedua (2019-2024), Jokowi didampingi Wapres Ma'ruf Amin.
Sebelum terjun di dunia politik, Jokowi adalah pengusaha mebel ternama di Solo.