Melansir Kompas.com (01/04), mayoritas dari penelitian-penelitian tersebut bersumber dari data yang sama, yaitu data penambahan jumlah kasus penyebaran Covid-19 yang diperbarui harian oleh Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).
Berdasarkan kurva eksponensial yang diperoleh dari penelitian-penelitian tersebut, dapat disimpulkan hal-hal berikut:
Periode titik puncak mayoritas penelitian memprediksi terjadi sekitar bulan Mei 2020.
Pada periode ini, diprediksi pertambahan jumlah kasus harian sudah mulai melambat.
Periode kritis diprediksi terjadi pada minggu kedua bulan April hingga awal Mei 2020 di mana tingkat pertambahan harian akan meningkat cukup tajam Periode pemulihan diprediksi paling cepat pada 110 hari hingga 150 hari. (*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Puncak Pandemi Virus Corona RI Diprediksi Dimulai Awal Mei dengan 95 Ribu Kasus