Follow Us

Bisakah Kita Tertular Virus Corona dari Pembungkus Belanja Online? Penelitian Menunjukan Fakta Ini

Tiur Kartikawati Renata Sari - Minggu, 22 Maret 2020 | 15:25
Bisakah Kita Tertular Virus Corona dari Pembungkus Belanja Online? Penelitian Menunjukan Fakta Ini
AFP/Hector Retamal

Bisakah Kita Tertular Virus Corona dari Pembungkus Belanja Online? Penelitian Menunjukan Fakta Ini

GridStar.ID - Belanja online kini bak jadi solusi di saat wabah virus corona merebak.

Pasalnya, pemerintah melakukan imbauan untuk melakukan social distancing hingga memberlakukan kerja dari rumah.

Pakaian, makanan, perlengkapan mandi, hingga logistik lainnya bisa dengan mudah didapatkan lewat belanja online.

Baca Juga: Kabar Gembira untuk Kita Semua, Hari Ini Pesawat TNI Angkut 12 Ton Logistik Kesehatan dari China untuk Atasi Wabah Virus Corona di Indonesia

Namun, tak sedikit orang yang khawatir, apakah kardus yang membungkus paket yang dikirimkan pada mereka bisa terkontaminasi virus corona?

Dilansir dari Business Insider, kecil kemungkinannya kita dapat terinfeksi virus corona dari kardus pembungkus paket yang dikirim. Ini karena virus corona tak dapat hidup untuk waktu yang lama di permukaan keras.

Covid-19 menyebar terutama ketika orang yang terinfeksi batuk atau bersin, kemudian menyebarkan tetesan yang mengandung virus ke orang lain. Sehingga, para ahli kesehatan mengatakan, risikonya sangat kecil virus corona bisa menyebar melalui pembungkus paket yang diantar ke rumah.

Baca Juga: Kabar Gembira untuk Kita Semua, Hari Ini Pesawat TNI Angkut 12 Ton Logistik Kesehatan dari China untuk Atasi Wabah Virus Corona di Indonesia

"Jika ada transmisi melalui paket, kita akan melihat penyebaran global langsung dari China pada awal wabah," kata Elizabeth McGraw, direktur Pusat Penyakit Infeksi Menular di Pennsylvania State University.

"Kami tidak melihat hal itu dan karena itu saya pikir risikonya sangat rendah." Namun, menurut Rachel Graham, seorang ahli epidemiologi di University of North Carolina, jika kamu ingin ekstra hati-hati, kamu dapat membersihkan paket yang baru diterima.

Ada bukti virus corona dapat hidup di permukaan tertentu selama berhari-hari, tetapi itu tidak berarti kamu akan mendapatkan Covid-19. Ada juga beberapa bukti yang menunjukkan, bahwa coronavirus dapat hidup di permukaan, tetapi jumlah mereka bisa bertahan hidup juga tergantung pada bahan permukaan.

Source : kompas

Editor : Tiur Kartikawati Renata Sari

Baca Lainnya

Latest