Tak hanya kesal, Tina Toon juga menggunggah beberapa kekesalan yang disampaikan oleh warga daerah Kelapa Gading.
"Kebanjiran mulu aku," tulis akun @thebeautyhusky.
"Pak udahan pak. Kalau barang-barang hanyut siapa yang mau gantiin pak. Saya capek juga bersih-bersih, angkat-angkat deh kayak wonder woman," tulis akun @novioci.
Sebagai penduduk Kelapa Gading, Tina Toon tak segan-segan untuk meminta kejelasan para petugas PEMROV DKI Jakarta.
Tina Toon mengunggah pertemuannya terhadap petugas DKI Jakarta di kanal YouTube Tina Toon pada Senin (24/02).
"Pak jadi gini, di Kelapa Gading kita sudah 4 kali kebanjiran dalam waktu kurang dari dua bulan, masalahnya di mana pak?"
Baca Juga: Ramalan 2020, Anak Indigo Naomi Prediksi Adanya Bencana Alam yang Terjadi di Tahun Depan
Mendengar keluhan Tina Toon mewakili sebagai korban banjir, ternyata para petugas memberikan respon yang positif.
Para petugas ternyata sedang mengusahakan untuk membuat pintu air untuk mengurangi volume air berlebih di daerah Kelapa Gading.