"Aku bilang sama mbak rumahku (ART), kalian belanja makanan Sunda yang udah mateng di restoran, untuk buka puasa karena hari itu Harris mau datang ketemu aku," kata Sarita.
"Aku dah siapin segitu banyaknya di meja, beliau datang bawa nasi padang, nasi bungkus," tambahnya.
Sontak saja Sarita langsung sakit hati bukan kepalang melihat perlakuan suaminya.
"Dia makan di situ, aku makan di sini, sakit, bayangin nggak sih, ini suami aku lho, kok didoktrin sampai nggak boleh nyentuh makanan atau air di rumah," ucap Sarita sembari meneteskan air mata.
Tak cukup sampai di situ, Sarita juga dituduh bakal mengguna-guna dan menyantet Faisal Haris.
"Mereka memfitnah aku bakal mengguna-guna beliau atau santet,"
"Kalau pun mau nyantet dari dulu kali, ngapain sekarang gitu kan, rasanya tuh kayak ini nggak adil gitu, gini amat sih idupku," tutup Sarita Abdul Mukti masih berkaca-kaca.(*)
Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judul Bak Tertusuk Pisau Tajam, Sarita Abdul Mukti Difitnah Guna-Guna dan Santet Faisal Haris hingga sang Mantan Tak Berani Sentuh Makanan dan Minuman yang Disuguhkannya: Nyakitin Banget, Ini Suami Aku Lho Kok Didoktrin, Gak Adil!