"Tidak sesuai fakta lah jatuhnya," jelas Bobby.
Bobby juga menegaskan jika kabar Rizky Billar telah bangkrut dan terlilit hutang tidak benar.
"Saya pastikan itu tidak benar," terang Bobby.
Bobby mengungkapkan jika sang adik memiliki usaha di luar bidang entertainment.
"Walaupun Billar tidak di entertaint, bisnisnya tetap berjalan lah," ucap Bobby.
Terkait isu kebangkrutan dan utang, Rizky Billar memilih memberikan jawaban secara singkat.
"InsyaAllah, saya tidak pernah terlibat utang di mana pun," jawab Rizky Billar. (*)