Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Siapkan Tisu! Inilah 4 Rekomendasi Drama Korea dengan Cerita Tersedih

Nadia Fairuz Ikbar - Jumat, 23 September 2022 | 21:00
Rekomendasi drama korea, Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo
kdramakisses.com

Rekomendasi drama korea, Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo

GridStar.ID- Kisah dalam drama Korea (drakor) tidak melulu hanya manisnya cinta sejoli.

Beberapa drama Korea juga menghadirkan kisah tragis yang membuat para penontonnya mengaku sulit move on lantaran merasakan kesedihan mendalam.

Di bawah ini ada rekomendasi drama-drama Korea tersedih yang dirangkum Kompas.com.

1. Hi Bye, Mama

Drama Korea Hi Bye Mama
gstarlive

Drama Korea Hi Bye Mama

Cha Yu Ri (Kim Tae Hee) meninggal dalam insiden memilukan. Tetapi, ia kembali dengan wujud hantu selama 49 hari karena tidak bisa meninggalkan putrinya.

Ia bertemu suaminya, Jo Kwang Hwa (Lee Kyu Hyung) dan bisa menyelesaikan banyak hal yang belum sempat terselesaikan karena kematian mendadak.

Drama ini akan mengingatkan kembali murninya cinta ibu kepada anak.

2. Youth of May

Youth of May
soompi

Youth of May

Seorang mahasiswa kedokteran, Hwang Hee Tae (Lee Do Hyun) jatuh cinta kepada seorang perawat yang pekerja keras, Kim Myung Hee (Go Min Si).

Drama ini berlatar Mei 1980 di Gwangju dan masa pemberontakan mahasiswa Korea Selatan terhadap pemerintah yang korupsi atau dikenal sebagai Pergerakan Demokratisasi Gwangju.

Source :Kompas.com

Editor : Grid Star

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x