GridStar.ID - Kabar bahagia datang dari pasangan YouTuber Sisca Kohl dan Jess No Limit.
Jess No Limit melamar sang kekasih saat makan malam bersama dengan cara yang romantis.
Keduanya tampak mengenakan pakaian batik saat acara tersebut.
Jess No Limit telah mempersiapkan tempat lamarannya dengan begitu indah.
Terlihat lokasi dihiasi bunga kesukaan dari Sisca Kohl.
Bahkan foto-foto saat mereka bersama pun dipasang di beberapa tempat.
Setelah malam hari tiba, Jess No Limit akhirnya memberikan kejutan untuk Sisca Kohl.
Jess terlihat berlutut sambil menyampaikan maksudnya untuk melamar Sisca Kohl.
"Ayang, ayang mau nikah sama aku enggak?" ucap Jess.
"Iya," kata Sisca yang menangis terharu.