GridStar.ID - Simak yuk sinopsis drama Korea Ghost Doctor episode 14 yang makin seru.
Ko Seung Tak kini kembali ke Pusat Medis Universitas Eunsang.
Dia bersedia untuk menyembuhkan Cha Young Min dengan Jang Se Jin.
Janji Ko Seung Tak untuk menyembuhkan Cha Young Min ini tidak hanya dilontarkan untuk Jang Se Jin saja, melainkan untuk profesor yang selama ini meminjam tubuhnya.
Dalam episode 14 ini, Ko Seung Tak meminta agar Cha Young Min bersedia untuk membantunya menjadi seorang dokter yang bisa menyelamatkan nyawa pasiennya.
Ia merasa keberadaan Cha Young Min mengganggunya dan menyuruhnya untuk berubah menjadi seseorang yang lebih berani.
Rasa trauma setelah kepergian sang ayah, membuat Ko Seung Tak takut membuat semua orang celaka atau meninggal di tangannya.
Kematian sang ayah memang disebabkan oleh kelalaian Ko Seung Tak yang kala itu masih usia 10 tahun.
Semenjak saat itu, Ko Seung Tak selalu kabur dan menghindari semua rasa takut dan traumanya.
Ko Seung Tak juga menyadari jika Tess lah yang menyelamatkannya 20 tahun lalu. Ia pun mencoba mencari tahu alasan Tess menyelamatkan dirinya.