GridStar.ID - Drakor Class of Lies yang tayang 2019 ini seru buat disaksikan!
Apalagi drakor ini digarap Sung yong Il dan bisa disaksikan di VIU.
Bergenre misteri, pemain drakor ini adalah Yoon Kyung Sang, Geum Sae Rok, Jun, Choi Yoo Hwa, Choi Kyu Jin, Han So Eun, dan Kim Myung Ji.
Baca Juga: 5 Drakor Terbaik Sepanjang 2021 Ada Hospital Playlist 2, Cek Juga Sinopsis Drama Korea My Name
Class of Lies bercerita tentang pengacara bernama Kim Moon Hyeok (Yoon Kyung San) yang mendapat tugas untuk mengungkap kasus pembunuhan di sekolah elit.
Tugas ini diberikan oleh pimpinan sekolah demi memperbaiki citra mereka di mata publik.
Kim Moon Hyeok memang sebelumnya terbiasa menangani kasus untuk kalangan atas Korea.
Dia hampir tidak pernah kalah di persidangan dan menggunakan berbagai cara demi kemenangan dan uang.
Namun semenjak menangani kasus ini, karir cemerlang Moon Hyeok justru tercoreng.
Untuk itu dia bertekad mengungkap kasus ini dengan berpura-pura menjadi guru demi memuluskan proses penyelidikan.