GridStar.ID - Sirkuit Mandalika akan menjadi sirkuit yang digunakan untuk World Superbike 2021 dan dilanjutkandengan MotoGP di tahun 2022 mendatang.
Sirkuit Mandalika terletak di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.
Sebagai tempat untuk ajang balap kelas dunia, sirkuit ini panjang lintasan 4,3 kilomenter.
Sirkuit tersebut baru saja diresmikan oleh Presiden Joko Widodo pada Jumat (12/11).
Menggunakan jaket, celana dan sepatu serba hitam, Jokowi mencoba sirkuit tersebut sendiri.
Jokowi memacu motor custom miliknya di lintasan balap tersebut saat peresmian.
Jokowi membagikan pengalamannya saat mencoba lintasan tersebut melalui instagram pribadinya.
"Sirkuit Mandalika sempat diguyur hujan hari ini, saya tetap turun dan menjajalnya dengan sepeda motor saya.