GridStar.ID - Acara penghargaan Asian Artist Awards 2021 akan segera digelar.
Daftar artis yang akan mengisi acara tersebut pun mulai diumumkan satu per satu.
Pada tanggal 23 Oktober, upacara penghargaan yang akan datang secara resmi mengumumkan bahwa Cha Eun Woo ASTRO, Moon Ga Young, Minhyun NU'EST, dan Na In Woo semua akan menghadiri acara tahun ini.
Baca Juga: Sinopsis Drama Korea Squid Game Eps 1, Demi Ubah Nasib, Ki Hoon Nekat Ikut Squid Game
Seperti yang diketahui, Cha Eun Woo dan Moon Ga Young membintangi satu drama yang sama True Beauty.
Drama ini bahkan menjadi salah satu dari tiga drama Korea yang paling banyak dimention di twitter dalam tiga tahun terakhir.
Minhyun membuat debut akting yang sukses dalam drama JTBC tahun ini “Live On”, sementara Na In Woo meroket menjadi bintang melalui tvN “Mr. Queen” dan KBS 2TV “River Where the Moon Rises".
Baca Juga: Sinopsis Drama Korea My Name Eps 4, Ji Woo dan Pil Do Apes Tertangkap Gang Jae!
Mereka akan bergabung dengan artis lain seperti Lee Jung Jae , Lee Seung Gi , Han So Hee , Yoo Ah In, dan aespa.
Asia Artist Awards 2021 akan diadakan pada 2 Desember mendatang.
Cek juga sinopsis drama Korea True Beauty di sini.