GridStar.ID - Kehidupan rumah tangga Syahrini dan Reino Barack bak tak pernah sepi jadi sorotan publik.
Apalagi, setelah menikah, kehidupan keduanya penuh dengan keromantisan dan keharmonisan.
Reino Barack dan Syahrini juga selalu hidup dalam kemewahan.
Meski jarang mengambil pekerjaan manggung setelah bersuami, Syahrini tetap hidup serba terjamin dari nafkah sang suami.
Keluarga Reino Barack sendiri diketahui merupakan konglomerat yang memiliki bisnis di bidang hotel mewah, restoran, hingga media.
Tak heran jika keluarga suami Syahrini ini memiliki harta segunung.
Salah satunya villa mewah milik keluarga Reino Barack yang tak dihuni oleh Syahrini.
Meski demikian, villa ini sesekali didatangi keluarga Reino Barack dan juga Syahrini saat ada acara penting.
Penampakan villa mewah bak di drama Korea ini diungkap oleh akun fans @syrb_official pada Selasa, (24/8/2021).