GridStar.ID - Syahrini dan Reino Barack pulang ke Indonesia setelah liburan dari Jepang.
Akhirnya pulang ke tanah air, ada yang berbeda dengan penampilan Syahrini.
Biasa tampil serba glamour, Syahrini justru tampil berhijab dengan baju serba hitam.
Sikap Reino Barack pada sang istri pun tak kalah menjadi sorotan.
Memang, Syahrini dan Reino Barack sellu tampil mesra di khalayak umum.
Kemesraan Reino pada Syahrini setelah pulang dari Jepang jadi omongan.
Meski posisi berdiri mereka terpaut berjauhan saat berfoto sehabis menggelar acara pengajian di rumah makan Kopi Pawon Bu Cetar milik keluarga Incess namun Pak RB tetap berupaya merangkul sang istri.
Tingkah ini disorot penggemar Syahrini dan Reino Barack, seperti terlihat dalam postingan IG akun fanbase @syrb_official, Senin (03/05).
“Pawon kopi Bu Cetar Bogor Squad, “ tulis admin dalam caption.