"Sebenarnya Ayu Ting Ting dan Nagita Slavina sama-sama menyimpan permasalahan yang ada di antara mereka," ujar Gumay
Kemudian, anak indigo itu menyebutkan bahwa ada obsesi yang ditunjukkan Ayu Ting Ting ingin membuktikan bisa lebih dari Nagita Slavina.
"Saya lihat Ayu Ting Ting juga berusaha ingin memperlihatkan kepada Nagita Slavina, bahwa dia mampu menjadi sosok Nagita Slavina yang punya harta fantastis," papar Gumay.
Bahkan, saking terobsesinya, Ayu Ting Ting kerap kali dianggap plagiat gaya dan busana milik Nagita.
"Berita yang sedang naik juga bahwa Ayu Ting Ting dinilai meniru pakaian dari Nagita Slavina. Nah di sini Ayu Ting Ting terlihat marah terhadap Nagita Slavina," kata Gumay, dilansir dari Youtube ANTV Klik.
Meski terlihat tak berkutik, anak indigo sebut Ayu Ting Ting menyimpan kemarahan yang terpendam pada istri Raffi.
"Dari ramalan yang saya lihat, respons Ayu Ting Ting terhadap Nagita Slavina ya, dia marah seperti 'Dirimu tidak ada dampak terhadap karierku' itu yang dikatakan Ayu Ting Ting," imbuhnya.
Tak hanya itu, sang anak indigo menyebut jika sosok Ayu Ting Ting ingin memperlihatkan bahwa dirinya juga bisa seperti Nagita.
"Dia ingin menunjukkan 'Aku juga bisa seperti dirimu, gue juga bisa kayak lu' itu yang saya lihat di ramalan, bayangan mata batin saya," terangnya.
Tak hanya kemarahan yang muncul, Gumay juga melihat adanya amarah yang meluap dari janda Enji.