GridStar.ID - Nadya Mustika melahirkan anaknya dengan Rizki DA, pada Selasa (13/04).
Nadya melahirkan tanpa didampingi Rizki lantaran ia sedang positif Covid-19.
Harus segera melahirkan lantaran air ketubannya sudah membiru, Nadya berhasil melahirkan secara normal.
Meski tak didampingi Rizki di ruang bersalin, namun suaminya tetap siaga di Bandung.
Kehamilan Nadya sempat menjadi isu hangat lantaran Rizki DA disebut tidak mengakui anaknya.
Bahkan Nadya harus hamil seorang diri di Bandung tanpa didampingi Rizki DA yang ada di Jakarta.
"Kemarin kan sebenarnya Iki udah standby di Bandung karena Umi (ibu Nadya) keluarga di sana positif," kata Rizki DA dikutip dari Tribunnews.com, Selasa (13/04).
Terkait kondisi bayinya yang baru dilahirkan oleh Nadya, Rizki mengatakan anaknya itu masih harus menjalani serangkaian tes.
"Ya ini kan masih di tes bayinya, udah ada hasil negatif, tapi ada kedua jam 5 harus dirontgen dulu pengen tahu karena ketuban ibunya membiru," tutur Rizki.