"Eh takut orang jahat," jawab Nagita.
"Ya kan, kalau maling lebih jahat dari setan tahu. Karena kan ada setan dalam dirinya, kalau setan sendiri tuh cuma dia, gak ada orang jahat dalam dirinya," terang Ayu.
Gigi membeberkan pandangannya hingga sampai disebut Raffi terlalu naif.
Sampai pada akhirnya Gigi menyadari jika orang jahat memang benar adanya.
"Soalnya tuh gini, kalau orang jahat tuh kita suka gak tahu gitu kadang-kadang, aku tuh suka dibilang Raffi deh gitu 'Kamu tuh naif banget'. Kan aku tuh mikirnya gak ada orang jahat, ternyata ada, sedih kan," kata Nagita sambil seolah mengusap air mata.
"Aku tuh selalu merasa orang itu pada dasarnya tuh gak akan punya intention yang jelek. Cuma kadang nyampenya beda, tentang perspektif. Menurut aku etikanya begini, menurut ibu belum tentu kan bisa salah," sambungnya.
"Menurut aku mungkin bener begini tapi ada yang gak berkenan. Aku selalu mikirnya kayak gitu, ternyata ada aja yang jahat beneran," terangnya.
Gigi kemudian akan mengambil sikap lebih baik menjauh saat bertemu orang yang dianggapnya buruk.
"Kalau aku tuh menjauhkan diri aja. Kalau udah gak suka, ya udah gitu mending mundur, daripada harus ketemu terus," bebernya.