Meski berbeda keyakinan, mereka tampak tak membeda-bedakan dan tetap bersatu.
Walau awal setelah menjadi mualaf sempat dikabarkan tak direstui sang ibunda, Bella dan orangtuanya kini tampak sudah saling menghargai satu sama lain.
Sebagai anak, Bella juga terus menunjukkan baktinya kepada ayah dan ibunya.
Kedua orangtuanya pun menjadi orang terpenting dalam hidupnya.
Hal ini sempat diungkapkan Bella ketika akhirnya bertemu kembali dengan ayah dan ibunya setelah lama menjalani karantina mandiri karena pandemi.
Sudah berusia sepuh, kedua orangtua Bella pun patuh berada di rumah saja.
Bella pun menunjukkan toleransinya lagi ketika mereka kala itu bertemu saat santap malam atau berbuka puasa bersama di bulan Ramadhan pada Mei lalu.
Jadi meski berbeda tidaklah menghapuskan hubungan darah antara Bella dan kedua orangtuanya.
"2 Orang Paling Terpenting dalam Hidup Saya.