GridStar.ID - Salah satu film Korea Selatan yang berjudul Parasite ramai diperbincangkan di seluruh dunia.
Bahkan film tersebut mampu meraih penghargaan yang cukup bergengsi di dunia, Piala Oscar.
Tak hanya satu, film ini bahkan memborong 4 piala sekaligus dalam ajang penghargaan tersebut.
Para pemain dan kru film Parasite yang menghadiri acara Oscar ke 92 di Amerika itu pun sempat kejadian lucu di bandara usai memenangkan penghargaan.
Dalam acara Ask Us Anything yang tayang pada Sabtu (05/12), Park So Dam menceritakan bagaimana mereka sempat kerepotan dengan piala yang didapatnya dalam perjalanan pulang.
“Kami ragu tentang gagasan untuk mengirim pulang piala (ke Korea). Bagaimana kami bisa mengirim mereka lewat pos, ketika piala bisa pecah?" ujar Park So Dam.
"Jadi kami menempatkan masing-masing dalam koper terpisah setelah membungkusnya dengan sangat hati-hati dengan banyak bungkus gelembung. ” sambungnya.
Karena piala itu berbahan logam dan cukup berat, mereka sempat dihentikan petugas bandara.
"Setiap trofi [Oscar] memiliki berat sekitar enam kilogram [sekitar 13 pon],” lanjutnya.
Baca Juga: Meski Jadi Cameo, Park Seo Joon Mengaku Menangis Atas Kemenangan Besar Film Parasite di Oscar 2020