Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Keluarga Sehat, Ini Manfaat Infused Water Jeruk Nipis untuk Imunitas!

Tiur Kartikawati Renata Sari - Selasa, 10 November 2020 | 07:00
Keluarga Sehat, Ini Manfaat Infused Water Jeruk Nipis untuk Imunitas!
Tribunnews Jabar

Keluarga Sehat, Ini Manfaat Infused Water Jeruk Nipis untuk Imunitas!

GridStar.ID - Salah satu buah alami yang bisa menjaga keluarga sehat di saat pandemi covid-19 adalah jeruk.

Mulai dari lemon hingga jeruk nipis, kandungan vitamin C yang tinggi dipercaya membuat imunitas dalam tubuh tetap terjaga.

Apalagi, kandungan jeruk nipis juga kaya akan antioksidan yang memperlambat kerusakan sel.

Baca Juga: Keluarga Sehat, Manfaat Diet Jeruk Nipis Bisa Hancurkan Lemak loh!

Melansir Kompas.com (1/2/2020), Kepala Unit Gizi RS JIH Solo, Himaa Aliya, S.Gz, mengungkapkan seseorang yang ingin meningkatkan sistem imunitas tubuh sebaiknya rutin mengonsumsi makanan sumber antioksidan.

“Konsumsi makanan suber antioksidan dapat meningkatkan kekebalan tubun. Jika imunitas membaik, maka banyak penyakit yang bisa ditangkal oleh tubuh," jelas Himaa.

Dalam karya ilmiah yang diterbitkan dalam Journal of the American College of Nutrition pada 2005, dijelaskan bahwa vitamin C berbanding terbalik dengan massa tubuh.

Baca Juga: Keluarga Sehat, 5 Manfaat Jahe Ini Jarang Diketahui, Obati Migrain!

Para peneliti menunjukkan hasil bahwa asupan vitamin C yang cukup dapat membantu tubuh memicu serangkaian reaksi kimia yang memecah lemak tubuh dan begitu berguna sebagai energi.

Dalam Buku Jus & Infused Water Buah-buahan: Ampuh Tuntas Penyakit, Awet Muda dan Langsing (2014) karya Ayu Bulan Febry K.D., S.KM, ditawarkan lemon dan jeruk nipis bisa dikonsumsi dengan cara dibuat infsude water.

Alhasil, infused water yang dibikin dengan campuran dua buah tersebut menjadi minuman sumber vitamin C yang dapat meningkatkan sistem pertahahan tubuh, termasuk bisa usir pilek.

Source : kompas

Editor : Grid Star

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x