GridStar.ID - Lesty Kejora dan Rizky Billar saat ini menjadi pasangan idola masyarakat Indonesia.
Sikap manis Lesty dan Billar satu sama lain membuat publik semakin menjodoh-jodohkan keduanya.
Seperti baru-baru ini saat Lesty menangis menyanyikan sebuah lagu untuk Rizky Billar.
Sebelum bernyanyi Lesty menyampaikan pesan untuk teman dekatnya itu.
"Orang bilang butuh waktu yang lama untuk menyembuhkan hati yang luka,"
"Tapi, kamu cuma perlu waktu satu hari untuk mengembalikan senyumanku," ucap Lesty Kejora dilansir dari YouTube Indosiar, Minggu (1/11).
Kata-kata tersebut disambut senyuman oleh Rizky Billar yang berada di bangku penonton.
Senyum pria berusia 25 tahun itu terus terukir di bibirnya selama mendengar ucapan Lesty Kejora.
Melihat teman dekatnya itu bernyanyi di atas panggung, Rizky Billar langsung mendatanginya.