GridStar.ID-Kebahagiaan sedang menyelimuti pasangan selebriti Andhika Pratama dan Ussy Sulistiawaty.
Pasalnya mereka sedang menunggu kehadiran anggota baru di keluarga.
Setelah lama menanti kehadiran anak laki-laki, akhirnya di kehamilan kelima ini keinginan pasangan Ussy dan Andhika akan tewujud.
Menjalani biduk rumah tangga tanpa gosip miring membuat pasangan Ussy Sulistiawaty dan Andhika Pratama memang menjadi salah satu pasangan artis yang favorit.
Mengutip Sripoku.com, potret keluarga kecil Ussy Sulistiawaty dan Andhika Pratama pun kerap dipamerkan di instagram keduanya.
Namun, akhir-akhir ini kehidupan Ussy Sulistiawaty dan Andhika Pratama justru menjadi sorotan.
Hal ini lantaran Ussy Sulistiawaty dan Andhika tampak membongkar cerita tentang rumah tangga mereka di vlog milik keduanya.
Siapa sangka pernikahan Ussy Sulistiawaty dan Andhika Pratama ini juga sempat menginjak masa kelam.
Pasalnya mendadak Ussy Sulistiawaty mengaku bila ia sempat berselingkuh.