GridStar.ID - Presiden Joko Widodo secara tegas meminta agar vaksin Covid-19 siap dalam waktu tiga bulan ke depan.
Kasus virus corona hingga saat ini terus mengalami penambahan jumlah.
Hingga hari ini Rabu (22/07), kasus virus corona di Tanah Air sudah mencapai 89.869 kasus dengan jumlah angka kematian 4.320.
Hadirnya vaksin virus corona sangat ditunggu-tunggu, guna mengatasi pandemi ini.
Melansir dari Kompas.com, Presiden Joko Widodo meminta agar vaksin Covid-19 bisa selesai pada akhir tahun 2020.
Jokowi pada Selasa (21/07) kemarin, menerima Tim Riset Fakultas Kedokteran Universitas Padjajaran di Istana Negara.
Dalam pertemuan tersebut, Presiden Joko Widodo meminta agar vaksin Covid-19 asal China yang saat ini dalam tahap uji klinis bisa tersedia dalam tiga bulan ke depan.
Hal itu diungkap oleh Koordinator Uji Klinis Vaksin Covid-19, yang juga Ketua Tim Riset, Kusnandi Rusmil.
"Arahan khusus dari Pak Presiden, usahakan vaksin corona ini cepat ada. Kalau bisa tiga bulan," ujar Kusnandi dalam jumpa pers.