GridStar.ID - Pernikahan dari Laudya Cynthia Bella dan Engku Emran kini benar-benar kandas.
2 tahun membina rumah tangga, rupanya tak mampu terus dipertahankan.
Bella dan Engku Emran yang selama ini menutupi masalah rumah tangga yang dihadapinya pun kini mulai terbuka.
Bella, akhirnya bicara mengenai keretakan rumah tangga yang dialaminya.
Pemain sinetron tersebut mengungkapkan ada banyak hal dan pelajaran yang didapatkannya selama menikah dengan pria asal Malaysia tersebut.
Ia juga mengungkapkan sifat Engku Emran sebagai suaminya selama ini.
"Dua tahun beliau menjadi suami saya, banyak sekali kebaikan, hikmah dan pembelajaran yang saya dapat,” ujar Bella pada Rabu (01/07).
Bella pun berharap ada hal baik yang bisa didapat dari pernikahannya dengan Engku Emran tersebut.
“Insya Allah hikmah, pembelajaran, semua yang saya dapat ini, bisa saya jadikan bekal, bisa saya simpan untuk saya bisa menjadi wanita yang Insya Allah bisa jauh lebih baik lagi, amin," ujar Bella melanjutkan.