GridStar.ID - Sejumlah orang mempunyai harapan-harapan menuju pergantian tahun.Tak sedikit orang berdoa agar tahun baru menjadi tahun penuh kebaikan ataupun kesuksesan baginya.Selasa (31/12/2019) tepat menjadi hari terakhir di tahun 2019.
Baca Juga: Ramalan Zodiak Bulan April: Aries Nikmati Fase Hubungan yang Romantis, Pisces Masalah Kesehatan akan Muncul Bulan IniDi penghujung tahun 2019 ini dimanfaatkan oleh sederet paranormal kondang meramalkan peristiwa yang bakal terjadi di tahun 2020.Seperti halnya Roy Kiyoshi, ia memang dikenal sebagai pria yang memiliki kemampuan indra keenam.Tak jarang, ia 'membaca' kemungkinan yang bakal terjadi melalui mata batinnya.
Di tahun 2020, Roy Kiyoshi juga meramal beberapa rentetan peristiwa yang diterawang akan marak terjadi.Salah satunya adalah kehidupan dunia hiburan dan peristiwa yang akan kembali terulang."Saya melihat tahun 2020 akan ada banyak bullIying, kasus bullying.
Baca Juga: Jarang Meleset! Wirang Birawa Ramal Ada Kesedihan di Hari Pernikahan Hingga Jadi Masalah Besar, Jessica Iskandar Sampai Minta Ahli Fengshui Lakukan Ini untuk Tangkal Ramalan Buruk"Seperti saya tahun lalu bilang 'jempolmu harimaumu' terbukti dengan kasus ikan asin, itu akan ada lagi dan lagi-lagi ada," jelas Roy Kiyoshi dikutip Nakita.id dari unggahan kanal YouTube 'Roy Kiyoshi' (30/12/2019).Tak hanya itu saja, Roy Kiyoshi juga 'mencium' mengenai kematian seorang selebritas senior.Roy Kiyoshi pun menyentil mengenai performa public figure yang menurun.
Bukan tanpa alasan, Roy menyebut ada penyakit aneh yang bakal menjangkiti."Saya juga melihat di tahun 2020 ada artis senior wanita meninggal dunia.""Dan juga saya melihat banyak artis-artis muda dan banyak public figure yang terkena penyakit dadakan, penyakit aneh.
Baca Juga: Ramalan 2020: Mbak You Peringatkan akan Ada Bencana Alam Bertubi-tubi: Angin dan Petir Dasyat!"Dan saya melihat banyak sekali mereka sakit karena kecapekan," tukasBerkaitan dengan popularitas, Roy Kiyoshi menyebut banyak yang rela jungkir balik demi mendongkrak kariernya. Namun, bukan dengan cara yang baik."Banyak sekali artis-artis cari sensasi daripada prestasi.
"Dan banyak sekali pernikahan-pernikahan drama yang di-setting untuk menaikkan popularitas artis-artis tersebut."Dan saya melihat beberapa orang melakukan itu atau mereka melakukan semacam pertengkaran tetapi sebenernya mereka enggak berantem beneran."Mereka hanya drama settingan atau pansos panjat sosial dan itu ngtren di tahun 2020, pansos itu berbagai macem," beber Roy Kiyoshi.
Baca Juga: Ramalan 2020: Bak Kenyataan Ramalan Naomi Anak Indigo Perihal Asmara Tukul Arwana dan Meggy Diaz, Dapat Restu Anak?Lebih lanjut, lagi-lagi kasus seleb terseret kasus narkoba masih marak."Saya melihat banyak public figure tertangkap kasus narkoba yang tidak diduga-duga."Dan saya merasakan di tahun 2020, artis-artis harus berhati-hati terhadap bahaya drugs dan narkoba," kata Roy Kiyoshi.Baca Juga: Ramalan 2020: Ahli Fengshui Beberkan 3 Nama Artis Kondang yang Lengser Tahun Ini, Salah Satunya Sudah Siapkan Konser Tunggal Megah!
Di akhir penjelasan mengenai terawangannya, Roy Kiyoshi juga memberikan saran pada deretan selebritas untuk menghadapi tahun 2020."Dan saya mau berpesan kepada semua public figure di Indonesia untuk menjaga kesehatan karena di tahun 2020 itu rentan gampang sekali terserang penyakit."Karena di 2020 saya melihat banyak penyakit-penyakit aneh yang muncul," jelas Roy Kiyoshi.