Kuasa hukum Dipo Latief, Uus, mengatakan, kliennya dan Nikita Mirzani pernah menjalani sebuah terapi saat masih berumah tangga.
Menurut Uus, terapi ini untuk memperbaiki perilaku keduanya agar hubungan rumah tangga merema berjalan baik.
"Menurut informasinya (dari Dipo) begitu. Jadi sudah berusaha juga, baik terapi spiritual maupun non-spiritual dilakukan," Ujar Uus.
Uus mengatakan, terapi tersebut merupakan sebuah komitmen yang telah disepakati bersama.
"Pak Dipo juga tidak merasa dirinya sempurna. Tapi dia berusaha untuk kemudian sama-sama," ucapnya.
Menurut Uus, Dipo telah mengetahui perilaku Nikita yang dinilainya buruk sebelum menikah siri.
Namun demikian, kata Uus, Dipo meneguhkan hati untuk mempersunting Nikita, untuk memperbaiki perilakunya.
"Kalau memang betul-betul ingin merubah, bina hubungan rumah tangga, terus kemudian semuanya melupakan latar belakang sebelumnya," ucapnya.