Yuni dalam lukisan yang digambar Vina tergambar sebagai penari yang berdiri dengan satu kaki, inilah simbol kehidupan Yuni secara nyata sebagai orang tua tunggal bagi dua anaknya.
Tapi, benarkah pertemuan itu memantik cinta lama mereka?
Peristiwa manis saat Yuni Shara bertemu Raffi Ahmad seolah mengingatkan pada romansa keduanya.
Vina Candrawati juga melihat hubungan Raffi Ahmad dan Yuni Shara kini hanyalah sebatas teman saja, hanya saja keduanya saling mengingat masa lalu.
"Namun untuk saat ini memang ini hanya sekadar teman saja, mungkin karena sudah lama tidak bertemu ada sesuatu hal yang... di mata mereka ada flashback memori-memori masa lalu," kata Vina Candrawati.
Setelah 8 tahun tak bertemu karena kesibukan masing-masing, Yuni merasa ada dejavu kenangan bersama Raffi.
"Pada saat itu mbak Yuni melihat sosok Raffi Ahmad adalah sosok yang berbeda dibandingkan pasangan sebelumnya dan juga orang-orang yang pernah hadir dalam diri dia, jadi ada satu hal yang membuat , 'oh seperti ini pasangan saya pada saat itu, sekarang sudah menjadi seperti ini' ada perasaan bangga juga" jelas Vina.
"Gak sama juga, mungkin bisa dibilang ada perasaan yang membekas timbul lagi," tambahnya.
Sebagai wanita matang sekaligus janda dengan dua anak, Vina Candrawati menilai Yuni Shara memang terpesona dengan pria muda.