GridStar.ID - Pada Rabu (11/03), Juru Bicara Penanganan Corona Indonesia, Achmad Yurianto mengumumkan adanya penambahan baru kasus positif corona.
Setelah sebelumnya ada 27 kasus positif corona, Achmad Yurianto megungkapkan untuk saat ini ada penambahan 7 kasus baru.
Diketahui 7 kasus terbaru ini merupakan imported case atau terinfeksi dari luar Indonesia.
Saat ini total keseluruhan menjadi 34 kasus positif corona.
"Kemarin kita sudah mengidentifikasi sebagai pasien yang ke-27 terakhir kemarin, ya.
Maka data ini saya lanjutkan lagi," papar Achmad Yurianto pada Pers.
Baca Juga: Duh, Artis Ini Harus Menunda Pernikahan Mereka Karena Takut 'Tertular' Virus Corona
Juru Bicara Penanganan Corona itu pun menyebut jenis kelamin, usia, serta kondisi pasien kasus ke-28 hingga kasus ke-24.
Satu di antara ke-7 kasus merupakan pasien perempuan yang baru datang dari luar negeri.
Dengan kondisi rata-rata sakit ringan sedang kecuali kasus nomor 29 dan 30.
Baca Juga: Disebut Positif Mengidap Virus Corona, Pemeran 'Harry Potter' Daniel Radcliffe Beri Bantahan Tegas