"Kalau kerja dia memang selalu memakai earphone dan fokus, tidak mengurusi sekitarnya," ucap Karen Pooroe.
Dengan nada kesal ia pun menyayangkan anaknya itu tak bisa tinggal bersamanya.
"Kalau dia (Arya Satria Claproth) orangtua bertanggung-jawab, seharusnya dia bekerja setelah anaknya tidur.
Tapi ini, jam sembilan malam malah membiarkan anak masih bangun dan bermain di balkon," ujar Karen Pooroe.
"Jika (Zefania Carina) hidup sama saya, peristiwa ini tidak akan terjadi," lanjutnya.
Karen pun mengharapkan keadilan atas kematian sang anak tersebut. (*)