GridStar.ID - Triawan Munaf ditetapkan sebagai Komisaris Utama PT Garuda Indonesia (Persero).
Hal tersebut ditetapkan melalui rapat umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS-LB) pada Rabu (22/01).
Menteri BUMN Erick Tohir tentunya mencari sosok figur yang terbaik.
Pengangkatan Triawan Munaf diharapkan mampu memberikan masukan strategi pemasaran untuk meningkatkan citra Garuda yang sempat terganggu.
Dalam jajaran Komisaris, nama Chairal Tanjung menempati posisi Wakil Komisaris Utama.
Sedangkan Yenny Wahid berada di posisi Komisaris Independen.
Mengutip Kompas.com, "Khusus untuk Ibu Yenny Wahid, figur perempuan yang sangat mumpuni, bu Yenny merupakan komisaris independen perwakilan publik yang dapat dipercaya“, jelas Menteri BUMN, Erick Thohir, Rabu (22/1/2020).
Menelisik sosok Triawan Munaf, ia merupakan mantan Ketua Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) yang saat ini digabung dengan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf).
Triawan Munaf diangkat langsung oleh Presiden Joko Widodo pada tahun 2015 silam.
Baca Juga: Tak Mau Kalah Dengan Ari Askhara, Selir Direksi Garuda Indonesia Heri Akhyar Terbongkar