Nyesel Baru Tahu! Dikira Baik untuk Kesehatan, Minum Air Kelapa Bisa Ancam Nyawa, Orang dengan Kondisi Ini Harus Hati-Hati

Senin, 22 November 2021 | 17:03
Grid Network

air kelapa bahaya jika diminum oleh orang dengan kondisi ini

GridStar.ID - Air kelapa muda dkenal baik untuk kesehatan.

Namun ternyata ada kondisi tertentu yang tidak boleh minum air kelapa muda.

Jika orang dengan kondisi tersebut nekat minum air kelapa muda, maka bisa mendapatkan dampak buruknya.

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu! Upayakan Hal Ini untuk Gala Sky, Ayah Mertua Vanessa Angel Tentang Keras Soal Pembagian Harta Warisan, Respon Doddy Sudrajat Justru Sebaliknya

Disebut, air kelapa mengandung elektrolit, klorida, kalium, magnesium, gula, natrium dan protein.

Air kelapa juga menjadi sumber serat, mangan, kalsium, riboflavin dan vitamin C.

Pantas saja air kelapa memiliki banyak khasiat.

Melansir dari WebMD, ada beberapa kondisi yang sebaiknya membatasi atau menghindari konsumsi air kelapa.

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu! Tak Perlu Galau Sudah Tidur, Lakukan Hal Sederhana Ini untuk Obati Insomnia

1. Masalah ginjal

Saat kandungan kalium dalam tubuh seseorang tinggi, maka ginjal akan mengeluarkannya melalui urine.

Jika seseorang memiliki gangguan ginjal otomatis fungsinya untuk membuang kalium juga akan terganggu.

Sedangkan air kelapa mengandung tinggi kalium. Sehingga jika ginjal sedang mengalami gangguan maka kelebihan kalium tidak bisa diekskresikan dengan baik.

Jika memiliki masalah ginjal, sebaiknya konsultasikan kepada ahli medis terkait konsumsi air kelapa.

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu! Ini Cara Pengajuan Bansos PKH Tahap 4 yang Cair Bulan November, Simak Kriteria Penerima di Sini

2. Tekanan darah rendah

Air kelapa disebut bisa menurunkan tekanan darah. Sehingga jika memiliki masalah tekanan darah rendah sebaiknya batasi minum air kelapa ya.

Atau bisa konsultasikan pada dokter terkait takaran yang tepat minum air kelapa bagi penderita tekanan darah rendah.

3. Cystic fibrosis (penyakit genetika yang menyebabkan lendir dalam tubuh mengental)

Cystic fibrosis dapat menurunkan kadar garam dalam tubuh.

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu! Penderita Diabetes Bisa Bernapas Lega, Air Rebusan Daun Salam Bisa Turunkan Kadar Gula Darah, Begini Aturannya

Beberapa orang dengan cystic fibrosis perlu mengambil cairan atau pil untuk meningkatkan kadar garam, terutama natrium.

Air kelapa bukanlah cairan yang baik untuk meningkatkan kadar garam pada penderita fibrosis kistik.

Air kelapa mungkin mengandung terlalu sedikit natrium dan terlalu banyak kalium.

Jangan minum air kelapa sebagai cara untuk meningkatkan kadar garam jika memiliki gangguan cystic fibrosis.

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu! Belum Setahun Cerai Sudah Gandeng Berondong, Rohimah Jawab Tudingan Jadikan Rommi Pacar Settingan, Rela Bayar Segini demi Panas-Panasi Kiwil

4. Saat dan setelah operasi

Air kelapa dapat mengganggu kontrol tekanan darah selama dan setelah operasi.

Sebaiknya jangan minum air kelapa setidaknya dua minggu sebelum operasi yang dijadwalkan.

(*)

Artikel ini telah tayang di Nakita.ID dengan judul Satu Indonesia Tertipu! Tidak Selamanya Baik, Ternyata Minum Air Kelapa Bisa Berbahaya Bagi Orang dengan Kondisi Seperti Ini

Editor : Rahma

Sumber : Nakita

Baca Lainnya