GridStar.ID - Wajah kencang bebas kerutan menjadi dambaan setiap wanita.
Seiring bertambahnya usia, kerutan sering muncul di area mata dan dahi.
Maka, penting untuk melakukan perawatan yang tepat dalam mengatasinya.
Nah, berikut salah satu perawatan rumahan yang bisa dicoba untuk mendapatkan kulit bebas kerutan.
Salah satunya cobalah menggunakan kayu manis.
Anda bisa membuat masker kayu manis dan madu untuk perawatan kulit.
Caranya sangat mudah, berikut bahan yang perlu siapkan.
Bahan-bahannya:
- 1/2 sendok teh bubuk kayu manis
- 1 sendok makan madu
Cara membuat masker kayu manis:
- Campurkan bubuk kayu manis dan madu
- Lalu oleskan sebagai masker wajah
- Campuran ini perlu kita diamkan di wajah sekitar 5-10 menit
- Nah selanjutnya barulah bilas wajah dengan air hangat lalu keringkan
Untuk hasil yang maksimal, ulangi pemakaian sekitar dua kali seminggu.
Melansir stylecraze, kombinasi antara kayu manis dan madu sangat baik untuk kulit.
Kedua bahan ini bisa menjadi masker anti penuaan.
Kayu manis dan madu memiliki sifat anti-inflamasi dan antimikroba.
Selain itu, madu juga merupakan emolien.
Namun, sebelum menggunakannya ada baiknya untuk melakukan uji tempel di kulit terlebih dahulu ya.
Ini karena kayu manis dapat mengiritasi untuk jenis kulit tertentu.
(*)
Artikel ini telah tayang di Nakita.ID dengan judul Cara Ampuh Mengatasi Kerutan Tanpa Waktu Lama, Gunakan Kayu Manis dan Madu dengan Cara Ini