GridStar.ID-Nama Luna Maya memang tak pernah lepas dari pemberitaan.
Artis sekaligus model cantik ini kehidupan pribadinya memang selalu menarik untuk dibicarakan.
Seperti yang terjadi belum lama ini, Luna Maya baru-baru ini mengakui kekesalannya kepada seorang artis lain.
Hal itu ia ungkapkan ketika diundang menjadi bintang tamu dalam Podcast Deddy Corbuzier pada 31 Agustus 2021 kemarin.
Dalam tayangan tersebut sang host, Deddy Corbuzier mengungkapkan kekesalannya kepada sosok orang yang pernah diundang dalam podcastnya.
Ternyata, hal senada juga diungkapkan oleh Luna Maya.
Deddy Corbuzier pun menanyakan kepada Luna terkait sosok yang diduga membuat wanita kelahiran Depansar tersebut begitu kesal.
"Gua lihat tuh salah satunya lu lagi wawancara orang, bintang tamunya lu kesel banget gua lihat tuh," ujar Deddy kepada Luna.
"Siapa?" Tanya Luna dengan nada pelan.
"Ya yang kesini juga gua kesel banget, udah nanti aja lah ngomongnya," lanjut Deddy.
Lantas Luna Maya pun tampak penasaran dengan sosok yang dimaksudkan oleh ayah dari Azka Corbuzier tersebut.
"Oh lu kesel juga. Kok gua enggak kesel," kata Luna Maya.
"Ah lu kesel kok, keliatan dari muka lu kesel juga," tutur Deddy.
Dari perkataan Deddy Corbuzier, Luna Maya pun menebak jika orang yang dimaksud Deddy Corbuzier adalah Kartika Putri.
"Bentar ya, gua tuh bukan kesel sama dia, beneran, Kartika kan?" tutur Luna balik bertanya.
Deddy Corbuzier pun berdalih jika dirinya tidak mengucap nama seseorang.
"Gua cuma nyebut doang," jawab Deddy Corbuzier.
Lantaran telah mengira sosok yang dimaksudkan adalah Kartika, Luna Maya pun menjelaskan perasaannya dengan lebih detail.
Luna berdalih bahwa dirinya tidak kesal sama sekali dengan sosok yang mereka maksud.
"Gua jujur sumpah gua enggak kesel sama dia (Kartika), gua nggak marah, beneran" ujar Luna Maya.
Diakui Luna Maya bahwa hal tersebut adalah sebagai bentuk defensif.
"Gua juga sebenernya nggak kesel, kayak lu kenapa sih pemikiran ini tuh masih ada," kata Luna Maya. (*)