GridStar.ID - Menyeduh kopi di pagi hari memang menjadi salah satu kegiatan yang disukai beberapa orang.
Rupanya tak hanya kopi yang diseduh yang bisa dinikmati, tetapi ampas dari minuman tersebut bisa kita manfaatkan.
Oleh karena itu ampas kopi yang sudah tersisa di gelas bisa kita simpan dalam wadah khusus.
Siapa tahu nantinya itu bisa kita manfaatkan untuk berbagai hal.
Di bawah ini ada 10 manfaat yang bisa didapat dari ampas kopi bekas.
1. Membantu hilangkan bau amis di tangan
Setelah memegang makanan yang masih mentah seperti ayam, ikan, daging, dan sebagainya, biasanya tangan akan menghasilkan bau amis.
Nah, bau amis yang menempel di tangan ini bisa kamu hilangkan menggunakan ampas kopi.
Kamu cukup mencuci tangan di wastafel, lalu tuangkan ampas kopi ke tangan untuk menghilangkan bau amis pada tangan.
Selanjutnya bersihkan kembali tangan dengan air bersih.
Baca Juga: Pangkas Berat Badan Sampai 60Kg, Pesinetron Ini Bagikan Kunci Dietnya!
2. Hilangkan bau di wastafel
Bau tak sedap biasanya kerap muncul di saluran air yang ada di wastafel. Nah, kamu bisa memanfaatkan ampas kopi untuk urasan satu ini.
Caranya gampang, kamu tinggal tuangkan saja ampas kopi ke saluran lubang wastafel saat menghasilkan bau.
Baca Juga: Jadi Favorit, Berhenti Makan Nasi Goreng dengan Tambahan 3 Bahan Makanan Ini Bahayanya Ancam Nyawa!
3. Hilangkan kusan pada furnitur kayu
Apabila tampilan warna furnitur kayu di rumahmu mulai tampak kusam dan tidak lagi cerah, maka manfaatkan ampas kopi untuk hilangkan kusam.
Cukup gosokkan atau seka ampas kopi ke permukaan furnitur kayu yang kusam secara halus.
Setelah itu, bersihkan furnitur kayu dari bekas ampas kopi dan lihat perubahannya.
4. Atasi goresan di furnitur kayu
Tak hanya hilangkan warna kusam pada permukaan furnitur kayu, ampas kopi juga dapat hilangkan goresan di furnitur kayu.
Gosok ampas kopi ke goresan yang ada di furnitur dengan menggunakan kapas, dan diamkan selama 5-10 menit.
Setelah didiamkan, bersihkan furnitur dengan kain katun. Ampas kopi berfungsi untuk menghaluskan goresan.
5. Membersihkan panci yang sulit dibersihkan
Apabila ada panci atau peralatan masak lainnya yang sulit dibersihkan, maka oleskan ampas ke spons cuci piring.
Selanjutnya gosok panci dengan spons yang diberi ampas kopi untuk mempermudah hilangkan lemak dan kotoran yang sulit dibersihkan.
Baca Juga: Masih Muda Sudah Jadi Pengusaha? Bisa! Ini 3 Kunci Suksesnya Sebelum Kamu Terjun Berbisnis
6. Pengharum ruangan
Cukup letakkan ampas kopi pada sebuah wadah terbuka di ventilasi udara atau rumah, agar memberikan aroma harum seperti di kedai kopi bersamaan udara baru yang segar.
7. Hilangkan bau tak sedap di kulkas
Bau tidak sedap juga bisa muncul di kulkas akibat tumpukan bahan makanan dan minuman yang berbau.
Apabila bau tidak sedap sulit hilang dari kulkas, letakkan ampas kopi di mangkuk lalu masukkan ke dalam kulkas selama 2 jam.
Aroma kuat dari ampas kopi mampu membantu menetralkan bau tak sedap di dalam kulkas.
8. Membersihkan lemak dari tangan
Apabila tanganmu berminyak setelah memasak atau makan makanan berlemak, bersihkan dengan menggunakan ampas kopi dan setetes sabun cuci piring.
Enzim dalam kopi bisa membantu memecah lemak, sehingga lemak lebih mudah terangkat dari kulit.
Baca Juga: Ingin Mulai Bisnis Kuliner dari Rumah? Ikuti Kursus Masak Online Sajian Sedap Yuk!
9. Jadi pupuk tanaman
Ampas kopi kaya akan nutrisi penting untuk pertumbuhan tanaman, seperti kalsium, kalium, nitrogen, besi, magnesium fosfor, dan kromium.
Kamu bisa menebarkan ampas kopi yang sudah dikeringkan ke atas tanah atau media tanam tanaman.
Ampas kopi biasanya efektif membantu perkembangan mikroorganisme yang dapat menyuburkan tanaman.
Baca Juga: Masih Muda Sudah Jadi Pengusaha? Bisa! Ini 3 Kunci Suksesnya Sebelum Kamu Terjun Berbisnis
10. Usir serangga
Ampas kopi juga memiliki kandungan senyawa yang bisa beracun bagi kehidupan serangga.
Untuk mencegah datangnya serangga, kamu bisa menebarkan ampas kopi yang sudah dikeringkan ke beberapa area rumah yang dimasuki serangga, seperti di sudut ruangan, teras, atau halaman belakang.(*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judulJangan Dibuang, Ampas Kopi Bisa Digunakan untuk 10 Hal ini