Tetap Mantap Maju ke Pilpres Tahun 2014 Meski Dibajiri Komentar Menohok, Giring Eks Vokalis Nidji Kini Bahas Soal Wakilnya Nanti, Siapa?

Jumat, 28 Agustus 2020 | 11:31
Warta Kota

GridStar.ID - Giring Ganesha mantan vokalis grup Band Nidji belakangan ini menjadi buah bibir.

Pasalnya, dengan percaya diri dirinya mengumumkan akan mencalonkan diri jadi presiden tahun 2024.

Kabar itu berembus dari terpampangnya gambar dirinya di baliho beberapa daerah.

Baca Juga: Saingi Giring Ganesha, Pejabat Daerah yang Kerap Digandrungi Ibu-Ibu karena Tampan InJuga Disebut Bakal Masuk Bursa Capres Pilpres 2024, Boy William Singgung: Mau Tidak Jadi Orang Nomor Satu?

Sontak saja, keputusan Giring tersebut menghebohkan publik.

Meski sudah mantap maju jadi capres, Giring mengaku belum punya pasangan untuk menjadi wakilnya.

Ia pun mengaku masih membuka kesempatan diskusi untuk siapapun yang ingin berkerjasama dengan dirinya di 2024 nanti.

Baca Juga: Giring Ganesha Koar-Koar Bakal Nyapres Pilpres 2024 Justru Dinilai Strategi Demi Mendongkrak Pamor PSI, Benarkah?

"Untuk wakil presiden jujur saja, saya di PSI sangat membuka diskusi dan koalisi dengan yang lain,"

"Untuk saat ini masih sangat sulit (menentukan)," kata Giring Ganesha dalam press conference virtual, yang dikutip dari Tribun Seleb, Rabu (26/08).

"Kami bersama simpatisan masih memiliki banyak tugas sampai 2024," ujarnya.

Baca Juga: Modal Nekat dari Vokalis Kini Nyalon Presiden, Giring Ganesha Ternyata Tak Sembarangan, Ini Bekal yang Dimiliki Mantan Personil Nidji: Pak Jokowi Menyambut Sangat Baik!

Giring membuka lebar kesempatan tersebut.

Namun, ia tak akan mendiskusikan itu dalam waktu dekat.

"Menurut kami, tugas sebagai partai untuk melayani dan untuk wakil kami masih terbuka lebar."

Baca Juga: Sebelum Umumkan Diri Jadi Capres 2024, Giring Ganesha Disorot Publik Gegara Videonya Gencar Kampanye Tolak Poligami: Inikah Keadilan bagi Perempuan Indonesia?

"Untuk saat ini menurut saya masih jauh," ucapnya.

Sebagai Plt Ketum PSI, Giring juga masih disibukkan dengan berbagai kegiatan partai.

Giring mengisyarakatkan akan memulai komunikasi dari partai-partai yang saat ini duduk di pemerintahan.

Baca Juga: Buat Geger Seantero Tanah Air Usai Gembar-gembor Maju ke Pilpres 2024, Ternyata Ini Alasan Giring Eks Vokalis Nidji hingga Membuatnya Yakin Siap Nyapres Meski Sepak Terjangnya di Dunia Politik Masih Baru

"Kami masih fokus untuk capres ini dan pilkada,"

"Kami masih mengurus siapa yang akan direkomendasi dan didukung," ucap Giring.

"Nanti setelah itu, untuk komunikasi dan sebagainya, ya pasti dimulai dari partai-partai yang di pemerintahan," bebernya. (*)

Artikel ini telah tayang di WIKEN.ID yang berjudulSudah Koar-koar Mantap Menjadi Presiden 2024, Hingga Kebanjiran Cibiran Netizen, Giring Ganesha Kini Bicarakan Soal Wakilnya: Untuk Wapres Jujur Saja Saya..

Editor : Tiur Kartikawati Renata Sari

Sumber : wiken.grid.id

Baca Lainnya