Viral Foto dan Video Area Kabah dan Masjidil Haram Kosong Akibat Sterelisasi Virus Corona, Netizen Komentari Unggahan Ustaz Yusuf Mansur: Sekarang Kabah Sepi, Rumah Allah...

Jumat, 06 Maret 2020 | 12:50
Tribunnews

Viral Foto dan Video Area Kabah dan Masjidil Haram Kosong Akibat Sterelisasi Virus Corona, Netizen Komentari Unggahan Ustaz Yusuf Mansur: Sekarang Kabah Sepi, Rumah Allah...

GridStar.ID - Kini, beredar video dan foto-foto viral area sekitar Kabah dan Masjidil Haram tampak sepi dan kosong.

Nyaris tak ada yang melakukan ibadah tawaf akibat dilarangnya jemaah umrah kini.

Sejak mewabah virus corona, pemerintah Arab Saudi melakukan penutupan sementara di kawasan tersebut.

Baca Juga: Geger Virus Corona di Indonesia, Tetangga Dua WNI Asal Depok yang positif COVID-19 Beberkan Kondisi Tempat Tinggalnya Usai Identitas Pasien Terbongkar: Histeris!

Hal ini bertujuan untuk dilakukannya kegiatan sterilisasi.

Pengosongan tersebut dilakukan pada hari Kamis, (05/03) waktu setempat dilansir dari Tribunnews.com.

Hingga saat ini, pemerintah Arab Saudi telah melakukan penangguhan pada tempat ziarah ke kota-kota suci di Mekah dan Madinah untuk warga asing.

coronaBaca Juga: Seakan Jadi Kota Mati Setelah Wabah Virus Corona, Warga Wuhan Terpaksa Makan Makanan Basi Demi Bisa Bertahan Hidup

Hal tersebut dilakukan untuk menekan penyebaran virus corona.

Dikutip dari Sudi Gazette, Mataf (tempat untuk mengelilingi Kakbah) dan Masa (area untuk sa'i antara Safa dan marwah) di Masjidil Haram, Mekah akan ditutup selama periode penangguhan Umrah.

Dikarenakan tempat tersebut ditutup, maka untuk menjalankan ibadah, otoritas setempat mengumumkan untuk melakukan ibadah hanya diizinkan di dalam Masjidil Haram saja.

Baca Juga: Coba Lindungi Diri dari Virus Corona, Ashanty Malah Dinilai Sombong Gara-gara Gaya Bersalaman: Kayak Jijik Disalamin

Masjid lama, termasuk Al-Rawda Al- Sharif di dalam Masjid Nabawi di Madinah juga akan ditutup selama periode penangguhan umrah dan pengunjung masjid.

Pemakaman Baqi yang bersebelahan dengan Masjid Nabawi juga akan ditutup untuk pengunjung.

Juru bicara mengatakan bahwa dua Masjid Suci tersebut akan ditutup satu jam setelah salat Isya dan akan dibuka kembali satu jam sebelum salat Subuh.

Baca Juga: Langka Gara-Gara Virus Corona, Pedagang Masker dan Hand Sanitizer yang Jual dengan Harga Meroket Bakal Kena Ancaman Penjara 5 Tahun

Penutupan tersebut merupakan tindakan atas rekomendasi otoritas setempat untuk menekan penyebaran virus corona.

Tak hanya itu, penutupan tersebut juga menjadi bagian dari menjaga kebersihan dan mengintensifkan pekerjaan strerilisasi dua Masjid Suci untuk mencegah penyebaran virus.

Keputusan penangguhan umrah sementara juga berlaku bagi seluruh penduduk Mekah.

Baca Juga: Viral Video Pabrik Masker Bekas Daur Ulang yang Bikin Resah karena Virus Corona Masuk Indonesia, Ternyata Fakta Sebenarnya Begini!

Otoritas setempat juga tidak mengizinkan siapapun yang memakai pakaian ihram untuk memasuki Masjidil Haram dan halamannya.

Tak hanya itu, larangan untuk i'tikaf (berdiam diri untuk beribadah di dalam masjid), membawa makanan dan minuman di dalam masjid.

Pengisian wadah air Zamzam untuk para peziarah pun akan dihentikan sementara.

Baca Juga: Guru Besar Universitas Airlangga Teliti Vaksin Pemusnah Virus Corona, Benarkah 3 Rempah yang Biasa Jadi Bumbu Masak Sehari-hari Ini Bisa Jadi Penangkalnya?

Pemandangan ini juga turut diunggah Ustaz kondang Yusuf Mansur.

"Ini bentaran doang juga... Sbb lg disterilin doang... Dg 1-2 alasan yg masuk akal. Mesti ada itu... Bukan krn bnr2 sepi jg. Yakin, Ok Mer Shalawat," unggahnya pada Jumat, (06/03).

Sontak unggahan ini pun dibanjiri komentar netizen.

Baca Juga: Bukannya Takut, Penyanyi Dangdut asal Banyuwangi Ini Justru Gunakan Virus Corona sebagai Judul Lagu Terbarunya, Warganet Meradang dan Kutuk Lagu Viral Ini!

"Saya takut sumpah saya takut, tempat poros yang menjadi sentral, sekarang kabah sepi, rumah Allah ????," ujar @rizamystudios.

"MaasyaaAlloh.. Semoga bisa kesana bersama keluarga dan orang2 tersayang.. Allahumma Shalli 'alaa sayyidinaa Muhammad????," imbuh @dzakenia_.

"Allahuakbar, merinding ane tad dengernya ????," tukas @ainunbhtr. (*)

Editor : Tiur Kartikawati Renata Sari

Sumber : tribunnews

Baca Lainnya