Ustaz Kondang Ini Tipu Pasien Pengobatan Alternatifnya Pakai Tulang Ayam dan Kecoa, Mertua Akui Tak Tahan Kelakuan UGB

Jumat, 07 Februari 2020 | 06:30
NOVA

Ustaz Kondang Ini Tipu Pasien Pengobatan Alternatifnya Pakai Tulang Ayam dan Kecoa, Mertua Akui Tak Tahan Kelakuan UGB

GridStar.ID - Nama suami Puput Melati, Ustaz kondang Guntur Bumi sempat disorot publik dengan kasus penipuan pengobatan alternatif.

UGB pernah berurusan dengan hukum karena kasus penipuan pengobatan yang dilakukannya pada tahun 2014 silam.

Pasalnya, Guntur Bumi terbukti melanggar pasal 378 KUHP tentang penipuan.

Baca Juga: Hamil di Luar Nikah dengan Suami Orang, Artis Senior Ini Malah Pisah Ranjang Usai Dinikahi Bule Tampan Kekasihnya

Dalam proses pengobatan alternatif yang dilakukan Guntur Bumi, ia seringkali meminta sejumlah uang kepada korbannya dalam jumlah yang besar.

Guntur Bumi memiliki sejuta cara untuk meyakinkan pasien-pasiennya agar berobat secara terus-menerus di padepokan miliknya seperti diwartakan NOVA pada Rabu, 6 Agustus 2014 silam.

Tak hanya menyiapkan ulat pakan burung, pocong, atau rambut sebagai alat untuk meyakinkan pasien, ia juga menyimpan tulang ayam yang ia makan untuk alat praktiknya.

Baca Juga: 7 Kali Jadi Korban Nikah Siri, Pedangdut Molek yang Kini Berhijrah Ngaku Kapok Sampai Mati Rasa dengan Lawan Jenis!

"Tulang ayam yang biasanya sisa makan Guntur Bumi, enggak dibuang. Dipersiapkan bersama potong-potongan serangga, kecoa dipotong-potong, ada ulat juga," tutur saksi Yunita Suwardhani saat bersidang di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.

Berbekal dari kumpulan tulang ayam, ulat, pocong kecil, jenglot, sampai rambut, Guntur Bumi meyakinkan kalau setiap pasien yang datang menjadi korban hal mistis.

Alhasil, setiap korbannya selalu percaya dengan apa yang menjadi bujuk rayu Guntur Bumi.

Baca Juga: Gegerkan Tahun 2019 dengan Foto Syur Mirip Dirinya, Ahli Tarot Lihat Nasib Buruk Penyanyi Ini: Kasusnya Terekspos, Semua Porak-poranda

"Segala keluhan ujung-ujungnya adalah karena kena santet. Barang-barang seperti pocong, ulat, dan lainnya itu untuk meyakinkan kalau penyakitnya karena santet," terang Yunita.

Tak cuma itu, borok lain dari sang Ustaz juga dibeberkan mertuanya, ibunda Puput Melati yang kecewa akan sikap sang menantu.

Orangtua Puput Melati mengaku tak mengetahui pernikahan sang putri dengan UGB dan hal ini membuat mereka sebagai orangtua merasa kecewa.

Baca Juga: Didatangi Suzzanna yang Berkebaya Serba Hijau Lewat Mimpi, Pengakuan Istri Baru Clift Sangra: Rasanya Merinding!

"Pertama nikah siri, sebelum nikah resmi Juni 2011. Malah sebelumnya kita enggak tahu dia sudah menikah.

"Kita tidak dilibatkan sama sekali," ujar ibunda Puput Melati, Sherly Febiani, saat berbincang dengan NOVA.id, di kawasan Ciledug 2, Tangerang.

"Si laki ini (Guntur Bumi) enggak pernah meminta (izin) ke kita orangtua," kata Hasan, sang ayah saat berbincang dengan NOVA. (*)

Tag

Editor : Tiur Kartikawati Renata Sari

Sumber Nova