GridStar.ID - Di awal Februari 2023 ini terdapat fenomena astronomi yang yang langka dan mungkin jarang ditemui.
Komet langka C/2022 EE (ZTF) atau komet hijau yang hanya melintas sekali seumur hidup akan terlihat dalam jarak yang cukup dekat dengan Bumi.
Komet tersebut akan terlihat melintas pada malam ini, Rabu (01/02).
Dikatakan hanya melintas sekali seumur hidup karena rentang waktu kemunculan komet ZTF terjadi 50.000 tahun sekali.
Menurut Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), dalam unggahan instagramnya, @brin_indonesia komet tersebut bisa dilihat tanpa alat bantu.
Berikut beberapa tips untuk melihat komet ZTF tanpa alat bantu:
- Cari tempat yang bebas dari polusi cahaya
- Medan pandang bebas dari penghalang saat mengamati komet
- Kondisi cuaca sekitar dalam keadaan cerah.
Komet bisa saksikan oleh masyarakat Indonesia antara 1 Februari pukul 18.30 dan 2 Februari 02.30.
Komet yang melintas tersebut memiliki ekor ganda dengan warna ekor debu kecoklatan dan ekor gas terang kehijauan.
Dikutip dari Kompas.com, Peneliti Pusat Riset Antariksa BRIN Andi Pangerang, komet bisa dilihat di arah sebelah utara dekat konstelasi Camelopardalis. (*)