Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Bak Petir di Siang Bolong, Divonis Terkena Kanker Ganas dan Langka di Bagian Perut, Ari Lasso Mendadak Pamitan dari YouTube: Mungkin Ini Konten Terakhir

Nadia Fairuz Ikbar - Jumat, 10 September 2021 | 20:30
Ari Lasso
instagram

Ari Lasso

GridStar.ID-Siapa yang tak mengenal Ari Lasso?

Ari Lasso boleh dibilang menjadi salah satu penyanyi paling legendaris di Indonesia.

Namanya pertama kali terkenal saat masih menjadi vokalis band Dewa bersama Ahmad Dhani.

Baca Juga: Jalani Operasi Karena Tumor yang Tumbuh di Bagian Limpa, Ari Lasso Pegang Tangan Sang Istri, Menyadari Ada yang Janggal: Kanker Ini Mah

Namun, belum lama ini kabar tak sedap justru datang.

Penyanyi Ari Lasso mengunggah konten YouTube terbarunya, yaitu obrolannya dengan presenter Deddy Corbuzier.

Saat bersiap-siap menuju studio Deddy Corbuzier, Ari Lasso mengungkapkan perban bekas jahitan operasi di perutnya telah dilepas.

Baca Juga: Bagikan Potret Dirinya Berada di Ranjang Rumah Sakit dan Dipasang Selang Infus Ari Lasso Minta Doa: Wish Me Luck

Ia juga akan pergi menemui Deddy Corbuzier karena diundang dan berani pergi karena sedang dalam kondisi fit.

Namun, Ari Lasso memberi isyarat terkait keberlanjutan konten YouTube di kanalnya.

"Mungkin ini konten terakhir kita ya," kata Ari Lasso, dikutip dari kanal YouTube Ari Lasso TV, Kamis (09/09).

Baca Juga: Sekali Manggung Honornya Setengah Miliar, Intip Rumah Mewah Rp9 Miliar Rossa yang Dihuni Berdua dengan Sosok Ini, Bukan Afgan!

"Dalam waktu dekat ini maksudnya. Karena gue akan fokus ke pengobatan yang berikutnya," sambung pemilik nama asli Ari Bernardus Lasso itu lagi.

Ari Lasso berujar ia dan Deddy Corbuzier akan membicarakan kondisinya terkini. Seperti diketahui pada 4 Agustus lalu Ari Lasso mendadak sakit perut parah.

Setelah diopname tiga hari dan diperiksa, ternyata ada tumor di daerah perutnya. Ia menjalani operasi tanggal 20 Agustus 2021 untuk mengambil tumor itu.

Baca Juga: Sempat Kecanduan Narkoba, Bassis Band GIGI Ini Sempat Lumpuh Hingga Jual Bass Miliknya Karena Kecanduan Obat Terlarang

Melalui perbincangan yang diunggah di YouTube Deddy Corbuzier, Ari Lasso menuturkan ia mengalami kanker langka bernama DLBCL (Diffuse Large B-cell Lymphoma).

Organ limpa Ari Lasso dihinggapi sel kanker. Kanker ini hanya terjadi pada dua di antara 4.000 penderita kanker limfoma.

Sebelum pengumuman ini, Ari Lasso sempat menjalani operasi besar untuk pengangkatan tumor limpa.

Baca Juga: Honor Ayu Ting Ting Ternyata Tak Kalah Jauh dengan Rossa, Segini Tarif Sekali Manggung Para Pesohor!

"Ini limpa, tumornya dua kali lipat (dari limpa). Dan ketika dibelek, gue langsung pegang tangan bini gue, 'Cancer ini, Mah'. Kan khas, (bentuknya) kayak brokoli," ucap Ari Lasso.

Pelantun lagu "Hampa" itu mengatakan, keesokan harinya, dokter yang menangani operasi pun datang.

"(Dokter bilang), 'Ini ganas punya'. Kemudian hasil patologi keluar 5 (atau) 6 hari kemudian. Ya, it's cancer. Tapi, cancer-nya sangat langka," ucap Ari Lasso.

Baca Juga: Meski Mulan Jameela Berhasil Rebut Posisi Ahmad Dhani, Nyatanya Maia Estianty Sebagai Sumber Inspirasi Sang Musisi Legendaris dalam Ciptakan Lagu-lagu Fenomenalnya

Kemudian, pemilik nama lahir Ari Bernardus Lasso itu menjelaskan mengapa ia bisa menyebut kanker yang ia idap itu sangat langka.

“Orang biasanya terkena cancer limfoma, itu benjol-benjol di sini (leher, bawah ketiak). Dia akan sering pingsan, kemudian darah putihnya dikit, sering pingsan, sering demam, kemudian menimbulkan kerusakan limpa,” kata Ari Lasso.

“Nah, kalau gue ini, gue kebalik, limpanya yang dihinggapi cancer. Dan ini case dua di antara 4.000 limfoma,” ucap Ari Lasso melanjutkan.

Baca Juga: Bak Sudah Tak Ada Lagi Dendam dan Sakit Hati, Anang Hermansyah Kedapatan Puji Perjalanan Karir Krisdayanti yang Tak Mudah, sampai Sarankan Mantan Istri untuk Lakukan Hal Ini: Biar Orang-Orang Mengikuti Jejaknya

Sebelumnya, Ari Lasso hanya mengumumkan terdapat tumor di bagian perutnya. Saat itu, Ari Lasso pun harus menjalani operasi pengangkatan tumor.

Pada akun YouTube-nya, Ari Lasso juga mengungkapkan bahwa ia mengidap tumor langka. Namun, baru pada podcast Deddy Corbuzier ini ia secara terbuka mengumumkan mengidap kanker.

Ari Lasso mengatakan, ia pun harus menjalani kemoterapi untuk menuntaskan pengobatan kankernya. (*)

Source :Kompas.comYouTube

Editor : Grid Star

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x