GridStar.ID - Sosok Wulan Guritno sudah tidak asing lagi ditelinga publik.Wulan Garitno masih tetap eksis di layar kaca televisi hingga kini.Meski sudah hampir kepala 4 dirinya tetap awet muda.
Baca Juga: Wulan Guritno Bagikan Rahasia Tetap Terlihat Awet Muda Hingga Dikira Kakak Adik dengan Sang Anak, Tak Konsumsi Bahan Makanan IniYa, diketahui Wulan Guritno saat ini berusia 39 tahun.Namun banyak yang memuji ia terlihat seperti perempuan usia 20 tahunan.Bahkan ia kerap dikira sebagai kakak dari Shaloom Razadee Syach, anak pertamanya.Baca Juga: Disebut-sebut Pernah Punya Hubungan Spesial dengan Nikita Mirzani, Vicky Nitinegoro Justru Terang-terangan Beri Dukungan Buat Baim Wong, Sampai Singgung Soal Kewarasan: yang Waras Ngalah
Wulan pun akhirnya secara blak-blakkan mengungkap rahasia awet mudanya.Dikutip dari Youtube 3SECOND TV via Kompas.com, Wulan rupanya sudah berhenti mengonsumsi gula sejak 5 tahun terakhir.Wulan menyadari, gula merupakan salah satu bahan makanan yang mempercepat penuaan.
Baca Juga: Beberkan 5 Artis Indonesia yang Buatnya Jatuh Hati, Kevin Sanjaya Tak Semangat Sebut Nama Nagita Slavina, Natasha Wilona Tak Disebut Meski Kerap Digosipkan Pacaran“Aku juga enggak makan gula sejak umur 35. Karena gula itu mempercepat penuaan,” ucap Wulan.Dikutip dari WebMD, gula bertanggung jawab atas kenaikan berat badan, membuat keriput, membuat kulit kendor, dan merusak kesehatan secara umum.Ketika kita makan terlalu banyak gula maka tubuh akan memulai proses yang disebut glikasi.Baca Juga: Pacari Wulan Guritno yang Masih Berusia 13 Tahun hingga Terpaksa Lakukan Pernikahan Dini Akibat Hamil di Luar Nikah, Begini Kabar Sosok Pria Ini Sekarang Usai Digugat Cerai
Glikasi adalah proses gula yang membuat glikosa terikat dengan protein dan lipid.Proses ini dapat merusak kolagen yang ada pada kulit.Sebab protein ini bertanggung jawab atas kekencangan kulit dan mendorong timbulnya keriput.
Baca Juga: Roy Kiyoshi Ungkap Ada Anak Perempuan Ikuti Wulan Guritno, Istri Adilla Dimitri: Bukan Rahasia Sih!Melansir dari Kompas.com, ketika kita berhenti mengonsumsi gula maka tekanan gula darah dalam tubuh akan menurun.Tingkat lemak dan insulin pun akan jadi lebih sehat.Reaksi tubuh terhadap gula memang berbeda-beda, tergantung pada seberapa banyak konsumsi gula sebelumnya.
Juga terpengaruh apakah kita juga mengonsumsi karbohidrat dalam jumlah yang cukup.Selain berhenti mengonsumsi gula, Wulan juga membeberkan rahasia awet mudanya yaitu banyak berolahraga.Tak heran jika bukan cuma wajahnya yang terlihat bak wanita 20 tahunan, tetapi juga tubuhnya yang masih kencang meski usia tak lagi muda.
Baca Juga: Ikut Until Tomorrow Challenge, 5 Artis Ini Unggah Foto Lawasnya, Paras Masa Muda Soimah dan Melaney Ricardo Sampai Bikin Netizen Pangling Terheran-heran!Wulan Guritno mengatakan agar bisa terlihat awet muda butuh perjuangan yang tidak mudah.Wulan selalu rutin berolahraga untuk menjaga tubuhnya tetap fit. “Mereka bilang aku awet muda, ya, itu enggak datang dari langit atau jatuh dari pohon. Semua butuh dijaga dan dirawat. Aku olahraga," pungkas Wulan.(*)Artikel ini telah tayang di Nakita.ID yang berjudul 5 Tahun Berhenti Konsumsi Gula, Wulan Guritno Buktikan Wajahnya Jadi Kelihatan 20 Tahun Lebih Muda