Bukan Nominalnya, Ternyata Ada Makna Mendalam di Balik Mahar Rp 300 Ribu dari Kaesang untuk Erina Gudono

Selasa, 13 Desember 2022 | 19:31
instagram

Kaesang Pangarep dan Erina Gudono

GridStar.ID-Resmi menjadi sepasang suami istri, Kaesang Pangarep meminang Erina Gudono dengan mahar Rp300 ribu.

Banyak yang bertanya-tanya dengan mahar Rp300 ribu dari Kaesang Pangarep untuk Erina Gudono.

Lantas ada makna apa sih di balik mahar Rp300 ribu dalam pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono?

Ternyata di balik momen sakral janji pernikahan Kaesang Pangerap, ada alasan putra bungsu Presiden Joko Widodo memilih mahar Rp300 ribu.

Memang bukan hanya uang tunai, Kaesang juga memberikan logam mulia sebanyak empat batang.

Ukurannya pun sesuai dengan tanggal pernikahan mereka berdua yakni 10, 12, 20, 22 gram.

Selain itu, seperangkat alat salat menjadi mahar pertama yang diberikan Kaesang Pangarep.

Berbeda dari dua jenis mahar tersebur, uang tunai Rp300 ribu menuai sorotan publik.

Pasalnya, bagi ukuran anak presiden angka 300 ribu terbilang kecil dan mudah didapatkan.

Namun ternyata Rp300 ribu di mata Kaesang Pangarep bukan hanya berbicara tentang nominal.

Baca Juga: Bak Pesta Rakyat, Simak Sederet Fakta Unik Tentang Pernikahan Kaesang dan Erina Gudono

Diungkap Kaesang Pangarep, mahar Rp300 ribu dipilih sebagai simbol untuk mereka berdua yang sama-sama anak nomor tiga.

Kaesang Pangarep merupakan putra ketiga dari tiga bersaudara. Sementara, Erina Gudono putri ketiga dari empat bersaudara.

"(Saya) anak ketiga. Erina juga anak ketiga," ujar Kaesang Pangarep dikutip Sripoku.com dari Tribun Solo, Sabtu (10/12).

Karena hal itulah membuat Kaesang Pangarep memilih Rp300 ribu sebagai uang mahar untuk sang istri.

Kendati demikian, kata Kaesang Pangarep, sang istri tak keberatan dengan nominal uang tunai yang menjadi mahar.

"Erina tidak neko-neko," ungkapnya.

Sosok Erina Gudono tampak menerima apapun yang menjadi keputusan Kaesang Pangarep terkait uang mahar.

Diberitakan sebelumnya, pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono berlangsung di Pendopo Agung Ambarrukmo, Sabtu (10/12).

Momen perniakahan tersebut menggunakan adat Jawa yang kental dan sakral.

Erina Gudono tampak mempesona ketika mengenakan kebaya putih dengan riasan khas pengantin adat Jawa.

Baca Juga: Sudah Sah, Kaesang Pangarep Ungkap Malam Pertama dengan Erina Gudono: Tangan Kram

Sementara Kaesang Pangarep tampak mengenakan beskap senada dengan blangkon bermotif batik coklat.

Sebelum prosesi akad nikah dimulai, terdengar suara lantunan ayat suci Al Quran yang menambah kekhidmatan prosesi.

Setelah wali nikah yang diwakili kakak kandung Erina Gudono, Allen Gudono mengucap ijab, Kaesang Pangarep pun dengan mantap menjawabnya.

“Saya terima nikah dan jodohnya Erina Gudono binti Mohammad Gudono untuk saya dengan mas kawin seperangkat alat salat yang telah saya bayar tunai,” ujar Kaesang Pangarep dengan lantang pada pukul 13.36.

Cukup sekali mengucapkan ijab kabul, Kaesang Pangarep dinyatakan sah menjadi suami Erina Gudono.

“Bagaimana Pak saksi? Sah! Alhamdulillah,” ujar penghulu melanjutkan.

Reaksi Kaesang Pangarep dan Erina Gudono setelah resmi menikah langsung senyum sumringah.

(*)

Editor : Hinggar

Sumber : Sripoku.com

Baca Lainnya